Lurah Kelurahan Muara Enim Rabitha Alam Komandoi Giat Gotong-royong

INDOSIBER.ID – Edaran Bupati Muara Enim mengenai gotong royong ditanggapi langsung oleh Lurah Kelurahan Muara Enim dengan menggelar kegiatan gotong royong di wilayahnya. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kebersihan lingkungan, mengantisipasi banjir, dan mempererat tali silaturahmi antar warga, Jum’at pagi (4/7/25).

Edaran Bupati Muara Enim terkait gotong royong biasanya berisi ajakan dan himbauan kepada masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam kegiatan gotong royong, baik itu membersihkan lingkungan, membangun fasilitas umum, atau kegiatan sosial lainnya. Tujuannya adalah untuk membangkitkan kembali semangat kebersamaan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat. 

Bacaan Lainnya

Dalam kegiatan gotong royong tersebut selain Lurah dan perangkat kelurahan Muara Enim dihadiri juga oleh instansi terkait seperti dinas Perkimtan, PUPR, UPTD Kebersihan, Babin/Bhabinkamtibmas, warga masyarakat ketua RT dan RW di lingkungan kelurahan Muara Enim serta dari salah satu perusahaan swasta yang berdomisili di kelurahan Muara Enim yakni PT Trakindo.

Lurah kelurahan Muara Enim Rabitha Alam S.E mengungkapkan untuk menindaklanjuti edaran bupati Muara Enim mengenai gotong royong kami dari aparat pemerintah kelurahan Muara Enim menggelar gotong royong.

“Gotong royong ini merupakan upaya untuk menindaklanjuti edaran Bupati Muara Enim untuk mengaktifkan kembali nilai-nilai luhur budaya gotong royong dalam kehidupan masyarakat,”

“Manfaat dari gotong royong selain menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat dapat juga dapat lebih mempererat tali silaturahmi, serta mempercepat pembangunan daerah.” ucap Lurah Kelurahan Muara Enim Rabhita Alam.

Ditempat yang sama, perwakilan dari PT Trakindo Erwin Bastian mengungkapkan bahwa kami yang berdomisili di kelurahan Muara Enim siap ikut andil dan berkontribusi dalam kegiatan-kegiatan yang bersifat positif salah satu giat gotong royong ini.

“Melalui kegiatan gotong royong ini juga kami bisa mempererat silaturrahmi dengan kelurahan Muara Enim,”

“Kegiatan yang positif ini juga sangat bermanfaat bagi lingkungan kita sendiri dan tanggung jawab semua warga,” pungkas Erwin yang menjabat sebagai safety Koordinator di PT Trakindo.

Dari pantauan media, kegiatan gotong royong tersebut berjalan lancar dengan penuh keakraban sehingga tercipta suasana yang harmonis.

(Red)