Indosiber.id – Bekasi – Dalam rangka mengantisipasi potensi bencana banjir dan munculnya wabah penyakit, Koramil 03/Cabangbungin Kodim 0509 Kabupaten Bekasi melaksanakan kegiatan Karya Bakti bersama unsur tiga pilar dan warga masyarakat. Kegiatan tersebut dilakukan dengan membersihkan lingkungan di sepanjang Jalan Raya Tapak Serang, Kampung Cap Jaya, RT.03/08, Desa Setiajaya, Kecamatan Cabangbungin, Kabupaten Bekasi, Pada Kamis 28 November 2024
Kegiatan ini berfokus pada pengangkatan sampah dari saluran air guna mencegah terjadinya penyumbatan saat musim hujan. Babinsa Desa Setiajaya, Sertu Teguh Prasetyo Budi, menjelaskan pentingnya aksi ini dalam mendukung kelancaran aliran air. “Kegiatan ini difokuskan untuk mengangkat sampah dari saluran air agar tidak mampet saat hujan turun,” ujarnya di sela-sela kegiatan.
Kepala Desa Setiajaya, H. Sarino, turut memberikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan Karya Bakti ini. Ia menyatakan bahwa sinergi antara masyarakat, TNI, dan pemerintah desa menjadi kunci utama dalam mengantisipasi bencana di wilayahnya. Selain Koramil 03/Cabangbungin, anggota Polsek Cabangbungin juga turut berpartisipasi dalam kegiatan ini.
Danramil 03/Cabangbungin, Kapten Inf Sururi, menegaskan bahwa langkah-langkah antisipasi seperti ini sangat penting untuk melindungi masyarakat dari risiko banjir dan potensi penyakit yang dapat timbul akibat lingkungan yang tidak terawat. “Antisipasi kita lakukan sebagai bentuk upaya mencegah dampak buruk musim hujan terhadap warga,” kata Kapten Sururi.
Dengan semangat gotong-royong yang tinggi, kegiatan Karya Bakti ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi wilayah lain untuk turut menjaga kebersihan dan kelancaran saluran air.