Babinsa Kodim 0509 Kabupaten Bekasi Lakukan Pemantauan di Pos PAM Rest Area KM 19A

Indosiber.id – Bekasi – Untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap tindak kriminal seperti pencurian kendaraan bermotor (curanmor), pencurian, dan kejahatan lainnya, anggota Babinsa Kodim 0509 Kabupaten Bekasi bersama petugas lainnya melaksanakan pemantauan arus lalu lintas di sekitar Pos Pengamanan (Pos PAM) Rest Area KM 19A, Desa Lambangsari, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, pada Selasa (24/12/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat yang melintas di kawasan tersebut, terutama menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, saat volume kendaraan meningkat signifikan.

Dalam apel pagi yang dipimpin oleh IPDA Agus, ia menekankan pentingnya sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat dalam menjaga situasi tetap kondusif. “Kita harus selalu siaga dan berkoordinasi dengan baik untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. Lakukan patroli secara rutin dan pantau area rawan kejahatan dengan cermat,” ujar IPDA Agus.

Babinsa Kodim 0509 juga melakukan patroli keliling Rest Area KM 19A untuk memastikan situasi tetap aman. Selain itu, petugas memberikan imbauan kepada pengendara agar tidak meninggalkan barang berharga di kendaraan mereka dan selalu mematuhi aturan lalu lintas.

Pasiter Kodim 0509 Kabupaten Bekasi Kapten Arm Kurija memberikan apresiasi atas kesigapan para anggota Babinsa dalam mendukung tugas pengamanan di lokasi tersebut. “Ini adalah bagian dari tanggung jawab kita bersama untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat,” ungkapnya.

Dengan adanya pengamanan dan pemantauan intensif ini, diharapkan masyarakat yang melintas atau beristirahat di Rest Area KM 19A dapat merasa lebih tenang dan terhindar dari ancaman kejahatan.