SMARTIZEN – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 404/04 Gunung Megang, Sertu Irsa Farsi, memberikan arahan kepada Mat Jan, warga Desa Hidup Baru, Kecamatan Benakat, Kabupaten Muara Enim, pada Senin (03/06/2024).
Sertu Irsa Farsi menyatakan bahwa sebagai wujud nyata TNI dalam mewujudkan swasembada pangan, pihaknya selaku Babinsa akan terus membantu petani di desa binaannya.
“Selain sebagai wujud nyata TNI dalam mewujudkan swasembada pangan juga untuk pencapaian target realisasi Serapan Gabah Petani (Sergap) produksi 2024 di Kecamatan Benakat,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa pihaknya turun langsung ke sawah untuk membantu para petani mengumpulkan bibit padi yang siap ditanam, dengan tujuan meningkatkan produktivitas panen padi.
Selain itu, Sertu Irsa Farsi juga telah mengimbau para petani untuk mempercepat masa persiapan agar hasil panen dapat maksimal.(//)