Indosiber.id – Prajurit jajaran Kodim 0504/JS mengikuti penyuluhan Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) dari Badan Nasional Narkotika Kota (BNNK) Jakarta Selatan bertempat di Aula Makodim 0504/JS. Jumat (13/12/2024).
Hadir pada kegiatan tersebut, Komandan Kodim 0504/JS Kolonel Inf Roy Fakhrul Rozi, serta menghadirkan Penyidik BNNK Jakarta Selatan AKBP Dessy Wijayanti, S.Pd. selaku narasumber.
Dandim dalam kegiatan tersebut, mengapresiasi dan mendukung program P4GN, dengan tujuan agar kedepannya anggota TNI AD khususnya Kodim 0504/Jakarta Selatan tidak ada yang terlibat penyalahgunaan narkoba.
“Dengan adanya kegiatan ini salah satu strategi yang dilaksanakan untuk mencegah kasus Narkoba bagi prajurit Kodim 0504/Jakarta Selatan, serta kegiatan ini, sebagai pengawasan dan pencegahan terhadap personel dan keluarga terhadap bahaya dari Narkoba “, terang Dandim.
Selain itu Penyidik BNNK Jakarta Selatan AKBP Dessy Wijayanti, S.Pd. menjelaskan, kegiatan ini adalah upaya preventif dan antisipatif yang harus dilakukan di tengah memprihatinkannya dan meningkatnya penyalahgunaan narkoba yang bisa merambah ke semua kalangan.
Usai penyuluhan P4GN yang disampaikan oleh Penyidik BNNK JAKSEL acara dilanjutkan dengan tes urine kepada anggota jajaran Kodim 0504/JS yang hadir dengan tujuan sebagai langkah awal pencegahan dari pemakaian dan penyalahgunaan narkoba.