SERASANKU — Karang Taruna Semidang Sakti Desa Darmo bersama PT. Manambang Muara Enim (MME) menunjukkan kepedulian sosial dengan membagikan 60 paket sembako gratis kepada masyarakat, khususnya lansia, janda, dan duda yang kurang mampu, Sabtu (28/12/2024).
Bantuan ini menyasar lansia, termasuk janda dan duda yang hidup mandiri, sebagai bentuk dukungan kepada kelompok masyarakat yang membutuhkan.
Program ini menyasar masyarakat lanjut usia, termasuk janda dan duda yang hidup mandiri dengan kondisi ekonomi kurang mampu.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program sosial akhir tahun untuk mempererat budaya gotong royong dan rasa peduli terhadap sesama.
Selain pembagian sembako, agenda dilanjutkan dengan gotong royong membersihkan lingkungan pemakaman kampung. Pembersihan ini bertujuan untuk memudahkan akses masyarakat melakukan ziarah serta menjaga kebersihan area pemakaman.
Ketua Karang Taruna Semidang Sakti, Azizul, menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bentuk nyata dari kepedulian sosial terhadap masyarakat desa Darmo.
“Ini adalah aksi nyata untuk mendorong tumbuhnya rasa kepedulian sosial agar budaya gotong royong dan saling peduli tidak hilang dari desa kami. Terima kasih kepada PT. MME atas dukungan mereka, juga kepada pemerintah desa yang telah membantu menyukseskan acara ini,” ujar Azizul.
Ia berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan secara rutin, seperti setiap tiga atau enam bulan sekali, agar manfaatnya bisa dirasakan lebih banyak masyarakat. “Terimakasih juga untuk Kepala Desa yang telah membantu dan memfasilitasi tempat kegiatan bagi Karang Taruna Semidang Sakti Desa Darmo,” imbuhnya.
Astiawan, ketua pelaksana kegiatan, menambahkan apresiasi kepada semua pihak yang mendukung kegiatan ini.
“Terima kasih kepada pemerintah desa dan PT. MME atas bantuan dan sinerginya. Kami berharap program ini dapat dilanjutkan secara rutin dan dengan jumlah bantuan yang lebih besar,” ungkapnya.
Kepala Desa Darmo, Ilwan Utama, juga memuji inisiatif Karang Taruna Semidang Sakti dan PT. MME. Menurutnya, kegiatan ini mendukung program pemerintah desa yang bermanfaat bagi masyarakat.
“Harapannya, tahun depan jumlah bantuan dapat bertambah dari 60 paket menjadi 100 paket atau lebih. Semoga PT. MME juga dapat menjadi contoh bagi perusahaan lain dalam menjalankan program CSR-nya,” ujar Ilwan.
Dukungan dari PT. MME melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) menjadi kunci dalam kesuksesan acara ini.
Ari Suryansyah, Supervisor CSR & External Relation PT. MME, menyebut bahwa kemitraan dengan Karang Taruna Desa Darmo merupakan langkah awal untuk program sosial lainnya di masa depan.
“Kami mengapresiasi inisiatif Karang Taruna yang mampu menjalankan program ini dengan baik. Semoga kemitraan ini terus membawa manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” kata Ari.
Dirinya mengucapkan terima kasih kepada Kepala Desa Darmo dan yang telah bersinergi bersama dengan PT MME untuk mengawal dan membina karang taruna melalui kegiatan ini.(//)